Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lowongan Kerja PPNPN Komisi Independen Pemilihan (KIP) Januari 2022

Komisi Independen Pemilihan (KIP) merupakan salah satu bagian dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang memiliki wewenang menyelenggarakan Pemilihan Presiden/Wakil Presiden, Pemilihan Anggota DPR/DPRA/DPRK dan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah di Provinsi Aceh.



 


I. PERSYARATAN UMUM

Warga Negara Indonesia
Berusia serendah- rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan berusia paling tinggi 40 (empat puluh) tahun pada tanggal 10 Januari 2022
Tidak menjadi anggota/ pengurus partai politik/ terlibat politik praktis
Memiliki kualifikasi Pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan
Sehat jasmani dan rohani
Berkelakuan baik/tidak pernah dijatuhi hukuman pidana
Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai di suatu instansi, baik instansi pemerintah maupun swasta
Berdomisili di Banda Aceh
Mampu bekerja dalam tekanan dan target waktu
Tidak sedang terikat dengan pekerjaan lain
Mampu bekerjasama dalam tim maupun individual

II. PERSYARATAN KHUSUS
1. PPNPN Bidang Operasional Teknis (Desain Grafis)

Kualifikasi :

Minimal D3
Memiliki kemampuan desain grafis, mampu membuat animasi efek, mampu menggunakan aplikasi image editor, video editor.

2. PPNPN Bidang Operasional Teknis (Akuntansi)

Kualifikasi :

Minimal D3
Memiliki kemampuan akuntansi dasar perkantoran/keuangan.

3. PPNPN Bidang Operasional Teknis (Jurnalistik)

Kualifikasi :

Minimal D3
Memiliki kemampuan membuat berita/dokumentasi, mengelola berita di website.

4. PPNPN Bidang Operasional Teknis (IT)

Kualifikasi :

Minimal D3
Memiliki kemampuan mengelola database, jaringan, perangkat lunak.

5. PPNPN bidang keamanan (Satpam)

Kualifikasi :

Minimal SMA

III. PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat Lamaran yang ditandatangani oleh pelamar ditujukan kepada Panitia Penerimaan PPNPN Sekretariat KIP Aceh (Lampiran A), dilampiri dengan:
Fotocopy ljazah terakhir dan transkrip nilai yang dilegalisir
Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku
Pas Photo terakhir berwarna ukuran 4×6 sebanyak 4 lembar
Daftar Riwayat Hidup (Lampiran B) dengan melampirkan keterangan pendukung (pelatihan, pengalaman kerja, penghargaan, dsb) bila ada.
Surat pengalaman kerja bila ada
Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku
Surat Keterangan Sehat dari Dokter Pemerintah
Surat Pernyataan tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai di instansi, baik instansi pemerintah atau swasta (Lampiran C)
Surat Pernyataan Tidak menjadi anggota/ pengurus partai politik/ terlibat politik praktis (Lampiran D)
Print out tulisan berita/dokumentasi khusus bagi pelamar PPNPN bidang Teknis Jurnalistik bila ada
Melampirkan portofolio hasil editing image dan video khusus bagi pelamar PPNPN Teknis Desain Grafis bila ada

IV. TATA CARA PENDAFTARAN

Pendaftaran dibuka mulai tanggal 3 s.d. 4 Januari 2022
Persyaratan Administrasi (hard copy) seperti pada angka III dikirimkan ke alamat Komisi Independen Pemilihan Aceh Jl T Nyak Arief, Banda Aceh dan yang mengirimkan secara email (soft copy dalam bentuk pdf) ke alamat email seleksippnpn2022kipaceh@gmail.com diwajibkan membawa berkas persyaratan dimaksud pada saat wawancara.

V. PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI

Pelamar yang memenuhi syarat administrasi akan diumumkan melalui website KIP Aceh www.kip.acehprov.go.id pada tanggal 6 Januari 2022.
Pelamar yang dinyatakan lulus administrasi berhak untuk mengikuti Wawancara/Tes Kompetensi.

VI. PELAKSANAAN WAWANCARA DAN PENGUMUMAN KELULUSAN

Lokasi wawancara/tes kompetensi bertempat di Kantor Komisi Independen Pemilihan Aceh pada tanggal 7 s.d 8 Januari 2022.
Pengumuman kelulusan hasil Seleksi PPNPN Sekretariat KIP Aceh pada tanggal 10 Januari 2022.

VII. KETENTUAN LAIN

  • Seluruh tahapan seleksi tidak dipungut biaya apapun.
  • Panitia Seleksi tidak bertanggung jawab atas pungutan atau tawaran berupa apapun oleh oknum-oknum yang mengatasnamakan KIP Aceh.
  • Keputusan Panitia Seleksi Pengadaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) Sekretariat KIP Aceh, bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Persyaratan dan Ketentuan lainnya dapat dilihat selengkapnya di (PENGUMUMAN)
  • Format Surat Lamaran (Lampiran A)
  • Format Daftar Riwayat Hidup (Lampiran B)
  • Format Pernyataan Tidak Pernah Diberhentikan Dengan Tidak Hormat (Lampiran C)
  • Format Pernyataan Tidak Pernah Menjadi Anggota/Pengurus Partai Politik/Terlibat Politik Praktis (Lampiran D)