Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lowongan Kerja PT Pamapersada Nusantara (PAMA) September 2021

Rekrutmen.NET - PT Pamapersada Nusantara (PAMA) yaitu perusahaan yang bergerak dalam bisnis “mining & earthmoving contractor”. Perusahaan ini pada awalnya dari divisi rental PT United Tractors Tbk dan sampai pada tahun 1993 PAMA berdiri sendiri. Sudah ada beberapa proyek penambangan (batubara, emas & quarry), proyek konstruksi, penyiapan lahan dan logging menjadi kompetensi yang dimiliki PAMA. Hingga dengan saat ini, PAMA sudah memiliki anak perusahaan, diantaranya PT Kalimantan Prima Persada, PT Prima Multi Mineral, PT Pama Indo Mining, PT Asmin Bara Bronang, PT Asmin Bara Jaan, dan PT Multi Prima Universal. PAMA menjalankan juga program tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility/CSR), kali ini focus pada program meningkatkan kemandirian masyarakat, yaitu dalam peningkatan mutu pendidikan dan juga peningkatan pendapatan masyarakat (Income Generating Activity/IGA).
Dengan memiliki semangat inovasi yang tak pernah lepas dalam setiap aspek operasional PAMA. Maka dengan melakukan penerapan teknologi yang tepat dan terbaru menjadi salah satu upaya berkelanjutan untuk menjamin tepenuhinya permintaan pelanggan. PAMA akanterus mengembangkan diri dan maju bersama seluruh pemangku kepentingan.



Fresh Graduate Operator (FRS OPT)

Program Pengembangan Operator PAMA, dimana Fresh Operator PAMA yang telah lolos seleksi akan mengikuti serangkaian proses pengembangan, mulai dari pembinaan mental dan fisik, pengenalan terhadap prosedur-prosedur kerja yang ada di operasional PAMA, pengenalaberkas lamarann aspek-aspek K3LH yang ada di lingkungan operasional dan tambang serta pengenalan budaya perusahaan yang PAMA miliki

Kualifikasi

Pria, belum menikah
Usia min. 18 tahun, maks. 23 tahun
Berdomisli & mempunyai KTP Berau
Tinggi badan: min. 165 cm
Pendidikan min. SMA/SMK Sederajat (nilai rata2 min. 6.00)
Memiliki Kartu Kuning/ Kartu Pencari Kerja Disnaker
Tidak bertato & tidak bertindik
Tidak berkacamata & tidak buta warna
Belum pernah ikut seleksi PAMA 1 tahun terakhir

Penyerahan berkas lamaran

Surat Lamaran Kerja, ditulis/ diketik, melampirkan:

Curriculum Vitae (CV)/ Daftar riwayat hidup
Copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) & Kartu Keluarga (KK)
Copy Valid ijazah dan daftar nilai terlampir
Copy Valid SKCK (Surat Keterangan Ccatatan Kepolisian)
Copy Kartu Pencari Kerja (Kartu Kuning) dari Disnaker

Berkas lamaran diserahkan dalam Amplop tertutup dan mencatumkan kode FRS OPT di pojok kanan atas amplop. Lamaran ditujukan ke PT. Pamapersada Nusantara BRCB

Disnakertrans Kabupaten Berau
Bagian Penempatan Tenaga Kerja (PENTA)
Jl. Dr. Murjani I, Karang Ambun, Tj. Redeb, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur 77315

Lowongan kerja dibuka mulai :

24 Agustus – 06 September 2021

PT Pamapersada Nusantara (Head Office)
Jl. Rawagelam I/9, Kawasan Industri, Pulogadung , Jakarta
(021)4602015 – 4610624