Lowongan Kerja SMA Pengadilan Negeri Mento kJanuari 2021
Pengadilan Negeri Mentok mewujudkan pelayanan yang prima bagi masyarakat pencari keadilan telah menerapkan pelayanan terpadu satu pintu dan untuk mempermudah akses bagi pencari keadilan dalam rangka transparansi dan informasi, penangan perkara perkara di pengadilan Negeri mentok dapat di telusuri melalui Sistem Informasi Penelusuran Perkara Pengadilan Negeri Mentok.
Penerimaan Tenaga Honorer Pengadilan Negeri Mentok Tahun Anggaran 2021
1. Penjaga Keamanan 1 (satu) orang
2. Sopir 1 (satu) orang
Kualifikasi :
- Pria
- Usia maksimal 35 tahun
- Pendidikan Terakhir minimal SMA sederajat untuk Penjaga Keamanan dan Diploma III untuk Sopir
- Memiliki kemampuan mengoperasikan komputer
- Memiliki SIM A dan C
- Diutamakan belum menikah
- Kreatif dan bertanggungjawab
- Dapat bekerja sama dalam tim
- Wajib memiliki sertifikat satpam (Penjaga Keamanan)
Berkas Pendaftaran :
- Surat Lamaran yang ditujukan langsung kepada Ketua Pengadilan Negeri Mentok (sertakan nomor HP)
- Melampirkan Daftar Riwayat Hidup
- Melampirkan fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Melampirkan Pas Photo ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar
- Melampirkan fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai
- Melampirkan fotokopi sertifikat-sertifikat yang mendukung
Jika anda tertarik dan sesuai dengan kualifikasi lowongan ini, silahkan kirim CV terbaru dan berkas pendaftaran anda yang diantar langsung ke:
Pengadilan Negeri Mentok
Jalan H.O.S Cokroaminoto dekat Tempat Pemakaman Umum (TPU)
Kp. Senang Hati Kel. Sungai Daeng Kecamatan Muntok Kabupaten Bangka Barat
Pendaftaran dibuka mulai 6 Januari s.d. 15 Januari 2021
Senin s.d. Jum’at pukul 08.30 wib sampai dengan 16.00 wib
Selama proses rekrutmen & seleksi pelamar tidak dipungut biaya apapun