Lowongan Kerja SMA/SMK Susi Air Desember 2020
Susi Air adalah maskapai penerbangan Indonesia yang dioperasikan oleh PT ASI Pujiastuti Aviation dengan penerbangan berjadwal dan charter.
Wilayah
operasional Susi Air meliputi Jawa, Kalimantan, Maluku, Sulawesi,
Papua, Sumatra dan Kupang. Susi Air mengoperasikan penerbangan dari 5
pangkalan utama yakni di Medan (Sumatra Utara), Halim Perdana Kusuma
(Jakarta), Jawa Tengah (Cilacap), Jawa Barat (Pangandaran dan Bandung),
Balikpapan (Kalimantan Timur) dan Jayapura (Papua). Penerbangan harian
yang dijadwalkan akan beroperasi dari Medan untuk Bandar Udara Nagan
Raya (Meulaboh), Bandara Lasikin (Pulau Simeulue), Bandara Silangit dan
Bandara Aek Godang.
Open Recruitment Susi Air
Posisi :
- Admin
- Ground Crew
- Ticketing
- Check In
Persyaratan Umum :
- Minimal lulusan SMA/SMK
- Dapat berkomunikasi dalam Bahasa Inggris
- Usia minimal 18 tahun dan maksimal 27 tahun di bulan September 2020
- Belum menikah
- Sehat Jasmani dan Rohani
- Dapat mengoperasikan komputer khususnya Microsoft Excel
- Berkelakuan baik, kreatif dan inovatif
- Bisa bekerja secara individu maupun tim
- Tidak memiliki catatan kriminal
- Bersedia ditempatkan diseluruh Indonesia
- Mampu menjaga kebersihan mess dimana mereka ditempatkan
Dokumen Persyaratan :
- Surat lamaran
- Curriculum vitae atau daftar riwayat hidup
- Fotokopi KTP
- Fotokopi ijazah atau surat keterangan lulus
- Surat keterangan riwayat sehat dari dokter
- Legalisir SKCK
- Hasil rapid test COVID-19 (dibawa saat jadwal interview)
*dokumen persyaratan dimasukan ke dalam amplop coklat besar
Untuk pelamar dapat mendaftar melalui laman ini http://bit.ly/orsusiair
Deadline : 29 Desember 2020