Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rekrutmen Management Trainee PT. SUCOFINDO (Persero) Seluruh Indonesia

Rekrutmen.NET - PT. SUCOFINDO (Persero) didirikan sekitar pada tanggal 22 Oktober 1956 dan pendidirnya adalah Republik Indonesia bersama dengan Societe Generale de Surveillance Holding SA (SGS) yang merupakan perusahaan inspeksi terbesar di dunia yang berpusat di Jenewa, Swiss. SUCOFINDO merupakan perusahaan inspeksi pertama dan kemudian menjadi terbesar di Indonesia sampai saat ini. Dengan kehadiran SUCOFINDO sebagai Lembaga Penyelenggara Perusahaan Industri (LPPI). Pada tahun, 1956 lembaga ini dilakukan transformasi oleh pemerintah menjadi perusahaan gabungan atau joint venture dengan SGS, Jenewa- Swiss dengan jumlah komposisi saham masing-masing sebesar 50%. Dalam perjalanan bisnis SUCOFINDO, komposisi tersebut berubah menjadi 5% SGS dan 95% Republik Indonesia. Awalnya bisnis SUCOFINDO menyediakan jasa Pemeriksaan dan Pengawasan khusus bidang perdagangan terutama komoditas pertanian dan juga membantu pemerintah untuk menjamin kelancaran arus barang dan pengamanan devisa negara dalam perdagangan ekspor-impor.Seiring perkembangan kebutuhan dunia usaha, SUCOFINDO melakukan langkah kreatif dan inovatif dalam menawarkan jasa-jasa terkait lainnya.




Lowongan Kerja PT. SUCOFINDO (PERSERO) :


POSISI :

Management Trainee

Management Trainee adalah merupakan proses pelatihan terhadap karyawan baru yang direkrut oleh perusahaan untuk diberikan pengarahan dan wawasan tentang profil dan unit bisnis perusahaan, dan diharapkan hasil dari pelatihan dan pengembangan karakter ini akan diperoleh dan diseleksi calon pegawai baru yang memiliki kualitas untuk dipromosikan ke jenjang yang lebih strategis pada level manajemen di perusahaan.

Persyaratan
  • Warga Negara Indonesia
  • Usia maksimal 25 tahun per tanggal 22 Februari 2019
  • Belum Menikah
  • Kualifikasi Pendidikan : S1
    • Latar belakang pendidikan :
    • Ekonomi
    • Manajemen
    • Akuntansi
    • Hukum
    • Psikologi
    • Teknik Informatika/Sistem Informasi/Ilmu Komputer/Teknik Komputer
    • Teknik Sipil
    • Teknik Arsitektur/Arsitektur
    • Statistika
    • Ilmu Komunikasi
    • Desain Komunikasi Visual
  • IPK : Minimal 3,00 dari Skala 4,00
  • Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai suatu instansi pemerintah ataupun swasta
  • Tidak menjadi pengurus partai politik
  • Tidak pernah dan atau tidak sedang menjalani proses pengadilan dan terlibat perkara hukum, dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Sehat jasmani dan rohani yang harus dinyatakan dengan surat keterangan dokter
  • Tidak memiliki hubungan keluarga dengan pegawai PT SUCOFINDO (Persero) Kakak-Adik (Kandung/Tiri/Angkat), Orang Tua-Anak (Kandung/Tiri/Angkat)
  • Bersedia menjalankan Ikatan Dinas :
  • Selama masa trainee (1 tahun)
  • 5 (lima) tahun setelah diangkat menjadi Pegawai Tetap
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT Sucofindo (Persero)
  • Menyerahkan foto seluruh badan ukuran 4R (pakaian dan sepatu formal)

Tata Cara Pendaftaran
  • Pelamar hanya dapat melamar melalui situs web https://ppm-rekrutmen.com/sucofindo dengan mengikuti petunjuk pendaftaran. Tidak ada jalur lain yang digunakan untuk pengiriman lamaran.
  • Pelamar wajib memiliki alamat e-mail pribadi dan nomor telepon seluler yang masih aktif untuk dapat mengikuti proses seleksi ini. Tidak ada layanan untuk perubahan/ koreksi alamat e-mail dan nomor telepon seluler yang telah diinput oleh pelamar.
  • Pelamar dilarang menggunakan alamat e-mail milik orang lain dalam proses pendaftaran.
  • Untuk memudahkan registrasi online, persiapkan terlebih dahulu beberapa dokumen ini. Data dan soft file (dengan format JPG, masing-masing file/ dokumen berukuran maksimum 500kb) dari dokumen tersebut diperlukan untuk melengkapi form registrasi unggah dokumen sebagai berikut:
    • E-KTP atau Surat Keterangan Perekaman Asli
    • Ijazah Asli
    • Transkrip Nilai Asli
  • Pelamar diwajibkan menyiapkan soft file pas foto terbaru (maksimum 3 bulan terakhir), format JPG dengan ukuran file maksimum 100kb.
Tahap 1 : Registrasi Online dan Seleksi Administrasi : 22 Februari 2019 s.d 26 Februari 2019 Pk. 23:59 WIB
Rekrutmen ini tidak dipungut biaya apapun.