Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lowongan Kerja Terbaru PT Angkasa Pura I (Persero)

RekrutmenNET  Kami sering meneriman pertanyaan melalui email mengenai lowongan BUMN, banyak peminat yang ingin bekerja di lingkungan BUMN, untuk itu kami akan semaksimal mungkin mendapatkan informasi terbaru lowongan BUMN. Tapi, perlu kami ingatkan bahwa untuk mengiuti seleksi kerja di perusahaan BUMN tidak mudah, anda butuh yang namanya persiapan, anda diwajibkan memiliki standart kualifikasi yang sesuai. tidak jarang perusahaan memberi syarat dengan minimal pengalaman kerja 2 tahun. Banyak kendala yang dihadapi pelamar khususnya lulusan baru yang nol pengalaman. Tapi tidak jarang juga perusahaan BUMN, memberi syarat yang tidak sulit. namun pada seleksinya, tentu akan berbeda dengan biasanya pada perusahaan swasta. anda wajib mengikuti deretan seleksi yang ketat, mulai dari administrasi, psikotes, kesehatan, dll. Perusahaan BUMN tidak main-main dalam merekrut karyawannya, biasanya kuota yang disediakan juga hanya sedikit. hanya pelamar dengan kualitas terbaik yang akan di terima. berikut ini kami berikan informasi dari salah satu perusahaan BUMN, Angkasa pura I, memasuki bulan april ini akan banyak perusahaan BUMN yang membuka lowongan kerja, akan ada banyak perusahaan melakukan persiapan rekrutmen pegawai baru, jadi bagi anda yang sedang mencari kerja, silakan manfaatkan kesempatan ini, kali ini ada lowongan kerja dari PT. Angkasa Pura I (Persero). PT. Angkasa Pura I (Persero) merupakan Perusahan Badan Usaha Milik Negara yang bergerak dalam bidang pengelolaan Bandar Udara sedang membuka kesempatan kepada Tenaga Muda yang dinamis untuk bergabung sebagai  :


PT Angkasa Pura I (Persero)membuka kesempatan kepada para Profesional untuk mengisi jabatan sebagai Direktur Anak Perusahaan antara lain Angkasa Pura Property, Angkasa Pura Support, Angkasa Pura Hotel, Angkasa Pura Logistik dan Angkasa Pura Retail, dengan kualifikasisebagai berikut :

Persyaratan Umum :
  • Warga Negara Indonesia;
  • Berusia maksimal 50 tahun per Desember 2017;
  • Sehat Jasmani dan Bebas Narkoba, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Sehat dari Dokter / Institusi Pemerintah;
  • Berkelakuan baik, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku dari Kepolisian Resort (Polres) setempat;
  • Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana ;
  • Tidak termasuk dalam daftar orang tercela atau sedang menjalani proses hukum yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap;
  • Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai atau pejabat instansi, lembaga, badan usaha, dan perusahaan baik pemerintah maupun swasta;
  • Bersedia tidak menduduki jabatan atau tidak rangkap jabatan pada jabatan Direksi, struktural atau fungsional pada BUMN, dan atau Badan usaha swasta apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi Direktur Anak Perusahaan PT Angkasa Pura I (Persero);
  • Bersedia tidak menduduki jabatan atau tidak rangkap jabatan pada jabatan dalam kepengurusan Partai Politik atau jabatan yang dapat menimbulkan benturan kepentingan pada PT Angkasa Pura I (Persero), dan jabatan lainnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi Direktur Anak Perusahan PT Angkasa Pura I (Persero).
Persyaratan Khusus :
  • Pendidikan Minimal Sarjana Strata 1 (S.1);
  • Memiliki pengalaman kerja minimal level Senior Manajer (1 tingkat dibawah Direksi) sekurang-kurangnya 5 (lima) tahun, yang dibuktikan dengan surat pengangkatan dan surat keterangan (referensi) dari perusahaan sebelumnya dengan penilaian baik.

III.TATA CARA PENDAFTARAN & PERSYARATAN ADMINISTRASI
  • Surat lamaran ditujukankepada Direktur Personalia & UmumPT Angkasa Pura I (Persero), dengan melampirkan dokumen – dokumen antara lain :
    • Surat Lamaran bermaterai Rp.6000,- ;
    • Daftar Riwayat Hidup;
    • Pas Photo terbaru ukuran 4x6 cm sebayak 2 (dua) Lembar;
    • Foto Copy Kartu tanda Penduduk (KTP)yang masih berlaku;
    • Foto Copy Akte Kelahiran yang dilegalisir oleh Pejabat berwenang;
    • Suratketerangandariperusahaansebelumnyabahwapernahbekerjasebagaipejabateksekutif sekurang-kurangnya selama 5 (lima) tahun dengan penilaian baik;
    • Foto Copy Ijazah dan Transkrip Nilaidari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta yang telah dilegalisir oleh pejabat berwenang;
    • Surat Keterangan Berkelakuan Baik atau Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) Asli dari Kepolisian Resort (Polres) setempat;
    • Surat Keterangan Kesehatan Asli dari Dokter Pemerintah;
    • Surat Pernyataan (bermaterai Rp.6000,-)yang menyatakan :
      • Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana ;
      • Tidaktermasukdalamdaftarorangtercelaatausedangmenjalaniproseshukumyangtelah mempunyai kekuatan hukum tetap;
      • Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai atau pejabat instansi, lembaga, badan usaha, dan perusahaan baik pemerintah maupun swasta;
      • Bersedia tidak menduduki jabatan atau tidak rangkap jabatan pada jabatan Direksi, struktural atau fungsional pada BUMN, dan atau Badan usaha swasta apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi Direktur Anak Perusahaan PT Angkasa Pura I (Persero);
      • Bersedia tidak menduduki jabatan atau tidak rangkap jabatan pada jabatan dalam kepengurusan Partai Politik atau jabatan yang dapat menimbulkan benturan kepentingan pada PT Angkasa Pura I (Persero), dan jabatan lainnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi Direktur Anak Perusahan PT Angkasa Pura I (Persero).
  • Berkas lamaran tersebut dimasukkan dalam amplop ukuran folio dan diberi tulisan pada kiri atas amplop :
“Calon Direktur”,dan dikirimkan paling lambat tanggal 15 Agustus 2017 (stempel pos) ke alamat : Human Capital Group Head
PT Angkasa Pura I (Persero)
Kantor Pusat Jakarta
Kota Baru Bandara Kemayoran Blok B 12 Kav.2
Jakarta 10610

Bagi peserta yang dinyatakan lolos administrasi akan mengikuti pengarahan secara langsung dari Direktur Personalia & Umum sebelum mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.

Tahap Seleksi
  • Seleksi Administrasi;
  • Pengarahan Direktur Personalia & Umum PT Angkasa Pura I (Persero);
  • Asesmen Kompetensi;
  • Wawancara Direksi.
Lain - Lain
  • Hasil tiap tahapan seleksi akan diumumkan melalui website resmi www.ap1.co.id
  • Semua berkas lamaran yang telah masuk ke Tim Seleksi PT Angkasa Pura I (Persero) tidak dikembalikan kepada pelamar;
  • Dalam proses seleksi ini tidak dilakukan korespondensi;
  • Segala keputusan Tim Seleksi tidak dapat diganggu gugat;